VALVE kembali mengadakan turnamen Major Dota 2. Major kali ini akan diadakan di Kiev, ibu kota negara Ukraina yang juga merupakan negara asal Living Legend dota2, Danil "dendi" Ishutin.
Seperti biasa, pada setiap turnamen besar besutan valve, akan ada tim yang menerima Direct Invite. Tim yang menerima direct invite ini tidak perlu melalui tahap regional qualifier alias secara otomatis mendapat slot di bracket main event Kiev Major 2017.
Siapakah mereka? Biar TechnoTechies yang sebutin!
1. Digital Chaos.
DC atau Digital chaos sudah pasti mendapat direct invite kiev major, karena mereka merupakan runner up dari The international 2016 lalu. Kehadiran w33.haa dan kawan kawan diharapkan dapat memberi kejutan pada kiev major 2017.
2. Team Liquid.
Alasan Valve memberi direct invite pada M1racle- dan kawan kawan mungkin salah satunya adalah kemenangan mereka pada turnamen LAN, Star series 3 di shanghai. Tim dengan 3 pemain dengan MMR diatas 9k ini pastinya dinantikan penampilannya di Kiev Major yang sudah mendekati Hari H-nya.
3. Ad Finem.
Runner up Boston major, Ad Finem yang juga merupakan tim yang mendapat Direct invite Kiev Major mendatang. Tim yang terkenal solid ini diharapkan tampil kompetitif.
4. Newbee.
Tim juara The International 2014 ini juga mendapat Direct invite Kiev major. Dengan torehan impresif di 2016, tak heran valve memberikan direct invite pada tim asal tiongkok ini.
5. OG.
Kalau runner upnya aja dapet, masa juara Boston Major ini enggak? OG adalah tim dengan juara major terbanyak, yaitu 3 major. Akankah OG memanfaatkan direct invite kali ini dengan baik dan menambah gelar majornya? Kita tunggu saja kabarnya :)
6. VG.J.
Vici Gaming.J juga tak lewat jatah direct invite kiev major. Faktor Runner up starseries nampaknya memberi VG.J kesempatan untuk melenggang dengan mudah ke main event Kiev Major.
7. Evil Geniuses.
8. Wings Gaming.
Juara The International 2016 ini tidak mungkin lepas dari direct invie. Walaupun dalam peforma yang kurang baik, aura juar yang masuh dibawa oleh tim ini pastinya akan menambah kemeriahan Main Event Kiev Major.
SIapa tim jagoan kamu pada Kiev Major? Apakan salah satu dari 8 tim diatas? atau mungkin Team dari regional qualifier? Tulis di komentar ya!






